Sepeda lipat saat ini sedang menjadi tren di masyarakat baik di kota kecil maupun besar. Dengan daya tariknya, banyak orang yang semula tidak suka bersepeda tetapi sekarang malah menjadi peminat sepeda jenis lipat ini.

Bentuknya yang ringkas dan bahannya yang ringan membuat jenis sepeda lipat sangat mudah dibawa dan praktis. Kita juga tidak terlalu perlu memikirkan dimana akan menyimpannya karena sepeda jenis ini terbilang hemat tempat. Jadi, kita tetap bisa memiliki sepeda lipat meski tinggal di tempat sempit seperti kos atau apartemen.

Harga, Spesifikasi, dan Bentuk Sepeda Lipat

Harga Sepeda Lipat

Seperti sudah dibahas sebelumnya, sepeda lipat memang didesain sedemikian rupa agar mudah dibawa, ringan, dan ringkas. Hal ini membuat sepeda lipat biasanya dihargai lebih mahal di pasaran dibandingkan dengan sepeda mini atau city bike.

Harga sepeda lipat biasanya cukup variatif, mulai dari jutaan hingga puluhan juta. Kalau kamu adalah bikers yang cuma ingin gowes di dalam kota, sepeda lipat seharga Rp 3-7 jutaan sudah cukup.

Hal yang paling penting ketika kita sudah memiliki sepeda lipat adalah memperhatikan perawatannya. Perawatan sangat diperlukan agar sepeda lipat selalu dalam kondisi prima dan nyaman saat digunakan. Awet atau tidaknya sepeda lipat tidak bergantung pada harga, tetapi perawatan. Jadi, untuk membeli sepeda lipat, sesuaikan dengan isi kantong kita, ya!

Spesifikasi Sepeda Lipat

Ada banyak hal yang harus kita perhatikan saat memilih sepeda lipat. Jangan asal memilih “sepeda yang bisa dilipat”, sebaiknya kita juga melihat secara detail spesifikasinya juga. Jangan sampai menyesal setelah membeli karena kurang fungsional atau justru ribet ketika dipakai.

Lagi pula, sayang juga kalau uang yang kita belanjakan akhirnya justru terbuang begitu saja. Maka dari itu, jangan lupa memperhatikan setiap detail sepeda lipat yang ingin kita beli.

Beberapa hal yang harus kita perhatikan dalam memilih spesifikasi sepeda lipat adalah frame yang kokoh, pegangan anti-slip, sistem pengereman yang aman, bobot yang relatif ringan, dan desain sepedanya.

Bentuk Sepeda Lipat

Ada berbagai bentuk sepeda lipat di pasaran. Jika dilihat dari teknik melipatnya, sepeda lipat dibagi menjadi dua, yaitu teknik menyamping dan teknik memutar.

Sementara, untuk cara merangkainya, sepeda lipat juga dibagi menjadi dua, yaitu diringkas menjadi dua bagian dan tiga bagian. Semua sepeda lipat di desain untuk memudahkan kita dalam menyimpan atau menjinjingnya.

Harga, spesifikasi, dan bentuk adalah tiga hal penting yang harus kita perhatikan untuk mengenali sepeda lipat. Sekarang, saatnya mengetahui cara memilih sepeda lipat terbaik!

8 Kiat Memilih Sepeda Lipat 

Sebagian besar orang mungkin tidak terlalu memperhatikan cara memilih sepeda lipat. Yang penting punya, yang penting sama seperti orang lain. Ini salah! Sebaiknya, pilih sepeda lipat yang sangat menggambarkan diri kita.

Fungsi sepeda adalah membantu mempermudah aktivitas, bukan justru menyusahkan, termasuk dalam aktivitas berolahraga. Tidak mau kan kalau setelah bersepeda bagian tubuh dan otot justru malah sakit? 

Berikut ini beberapa hal yang harus diperhatikan dalam memilih sepeda lipat:

1. Memperhatikan Bobot Sepeda Lipat

Memperhatikan bobot sepeda adalah hal terpenting yang harus dipertimbangkan dalam memilih sepeda lipat. Sebisa mungkin, pilihlah sepeda lipat yang ringan, karena bobot yang berat justru akan merepotkan pergerakan kita saat sepeda itu dilipat.

Sepeda lipat yang ringan biasanya terbuat dari bahan alloy. Bahan ini juga kuat dan anti-karat. Bahan yang ringan akan membuat kita bisa bersepeda dengan nyaman.

2. Memilih Material Frame Berkualitas

Kiat memilih sepeda lipat selanjutnya adalah memilih rangka sepeda atau frame. Karena bagian ini sangat penting, Kita harus memilih sepeda lipat yang framenya terbuat dari bahan yang bagus. Kualitas frame akan mempengaruhi bobot sepeda lipat nantinya. Rangka sepeda yang terbuat dari material yang berat justru akan membuat bikers merasa cepat lelah. Salah satu material frame yang banyak direkomendasikan adalah yang terbuat dari alloy. Selain ringan, material alloy juga banyak dipakai karena berkualitas.

3. Menentukan Spesifikasi Kecepatan

Terdapat dua jenis spesifikasi kecepatan pada sepeda lipat, yaitu kecepatan tunggal (single speed) dan kecepatan bertingkat (internal/ external speed). 

Pada model kecepatan bertingkat, sepeda mempunyai kemampuan untuk menyesuaikan medan yang akan dilalui. Kemampuan ini sangat penting jika kita bersepeda di daerah dengan kontur yang menanjak dan menurun. 

Namun, memilih sepeda lipat dengan single speed juga tidaklah salah. Sesuaikanlah dengan rutinitas kita dalam penggunaan sepeda. Kalau kita hanya bersepeda di medan yang datar seperti mengelilingi taman, memutari kompleks perumahan, atau hanya menempuh pinggiran jalan raya di tengah kota, maka memilih spesifikasi single speed tentu tidak menjadi suatu masalah.

4. Memilih Ukuran Ban yang Sesuai

Banyak orang yang mungkin berpikir, semakin kecil ukuran ban, semakin ringan pula bobot sepeda lipat. Kita juga pasti merasa akan lebih praktis dalam membawanya karena ringkas. 

Tetapi, perlu kita ketahui, ukuran ban yang terlalu kecil bisa saja tidak menjamin kenyamanan dan keamanan bikers karena ban mungkin tidak kuat menopang berat badan kita. Jadi, agar lebih aman, sesuaikanlah ukuran dan dimensi ban sepeda lipat dengan berat badanmu. Cobalah mencari tahu spesifikasi ban yang sesuai di internet atau bisa juga dengan berkonsultasi langsung dengan penjual.

5. Memperhatikan Cara Melipat Sepeda

Sepeda lipat menjadi pilihan banyak orang karena bisa diringkas menjadi ukuran yang lebih kecil dengan cara dilipat. Maka, mengetahui cara melipat sepeda yang akan kita beli adalah sebuah keharusan.

Beda merek sepeda lipat bisa jadi berbeda juga teknik melipatnya. Jadi, bukan tidak mungkin dan sudah menjadi hal yang wajar jika cara melipat sepeda kita mungkin akan berbeda dengan cara melipat sepeda milik teman-teman kita. Ini penting, tentu saja untuk menghindari kerusakan atau malfungsi.

6. Memperhatikan Ukuran Frame Sepeda Lipat

Bukan hanya cara melipat yang berbeda, masing-masing merek sepeda lipat mempunyai banyak varian produk dan model. Beda brand atau tempat produksi bisa jadi berbeda juga ukuran rangka atau framenya. Karena itu, jangan lupa untuk cermat dalam memperhatikannya.

Kalau tujuan kita membeli sepeda lipat hanya sebagai sarana transportasi rutin seperti ke tempat kerja, sebaiknya memilih rangka yang tidak terlalu panjang atau besar. Usahakan memilih sepeda lipat dengan ukuran yang seringkas mungkin.

7. Menggali Informasi Sepeda Lipat yang Diincar

Kalau kamu sudah menjatuhkan pilihan sepeda lipat mana yang diinginkan, selanjutnya adalah mencari tahu dulu review atau penilaian pembeli yang sudah lebih dulu mencobanya. Kita bisa mencari testimoni dengan banyak cara. Merek sepeda yang bagus biasanya direkomendasikan banyak orang dan produknya banyak di pasaran. 

8. Sesuaikan Budget

Jangan lupa juga untuk menyesuaikan sepeda lipat pilihan sesuai dengan kantong kita. Tidak perlu memaksakan diri membeli merek sepeda lipat termahal jika budget tidak memungkinkan. Belum tentu sepeda lipat dengan harga yang fantastis sudah pasti nyaman dipakai.

Saat ini, banyak merek sepeda lipat lokal dengan kualitas yang oke di Indonesia. Salah satunya adalah TREX yang sudah terkenal dengan kualitasnya bahkan menjadi salah satu yang terbaik. Dengan harga yang terjangkau untuk semua kalangan, tidak salah kalau brand ini cukup diminati masyarakat dalam beberapa tahun terakhir.

Apa saja koleksi sepeda lipat yang ditawarkan TREX?

Lihat Katalog : Katalog Sepeda Lipat Trex

 

Koleksi Sepeda Lipat TREX

Sepeda Lipat REVEL HUGO 1 x 9 Speed

Sepeda Lipat REVEL HUGO 1x9 Speed
Gambar:
Berpetualang dengan sepeda lipat ini memang tidak akan salah.

Model Sepeda Revel Hugo 1 x 9 Speed 20 Inch menggunakan frame berbahan alloy 6061 yang ringan dan tahan karat. Sepeda lipat ini juga dilengkapi fitur kecepatan dengan sembilan pilihan untuk memberikan kemudahan melewati berbagai kondisi jalan. Fitur tersebut juga memberi fleksibilitas dalam berkendara. 

Pegangan sepeda lipat dari TREX ini berbahan karet sehingga kamu bisa menggenggam dengan mantap, tidak slip, berputar, maupun bergeser.

Faktor keamanan lain juga sangat diperhatikan, misalnya pengereman yang telah menggunakan sistem hydraulic yang optimal. 

Jangan lupakan pula standar samping, magnet, dan lubang front block pada bagian frame depan sepeda lipat. Kita bisa menggunakannya sebagai bracket tas. Sementara, front block akan memudahkan kita dalam memasang, melepas, dan membawa tas pada bagian depan sepeda lipat. 

Selain itu, sepeda lipat model 20 inchi ini praktis dan ringkas untuk disimpan. Kamu dapat melipat TREX Revel Hugo 1 x 9 Speed 20 Inch ini pada tiga bagian, yaitu rangka, handle post, dan pedal.

Dengan semua spesifikasi tersebut, sudah pasti sepeda lipat seri ini layak untuk dimiliki.

Lihat Produk : Sepeda Lipat REVEL HUGO 1 x 9 Speed

 

Sepeda Lipat TREX 20 XT-7

Sepeda Lipat TREX 20 XT-7
Gambar:
Dilengkapi 7 jenis kecepatan, kamu siap menghadapi segala medan.

Sepeda Lipat TREX 20 Inch XT-7 mengandalkan frame berbahan Besi Hi-Ten Steel yang kokoh dan tahan banting. Untuk menunjang kemudahan bikers, Sepeda Lipat XT-7 ini dilengkapi dengan tujuh pilihan kecepatan. Bikers dipastikan akan mendapatkan fleksibilitas saat bersepeda dan lebih mudah menghadapi semua kondisi jalan.

Sama seperti Revel Hugo 1 x 9 Speed 20 Inch, sepeda lipat ini juga memakai pegangan karet. Dijamin tidak akan mengalami slip, pegangan berputar, atau bergeser. Sistem pengereman mechanical sepeda ini juga akan membuat kita lebih aman.

Kelebihan sepeda lipat ini adalah dilengkapi dengan standar samping, cukup ringkas, dan mudah disimpan karena bisa dilipat pada tiga bagian, yakni rangka, handle post, dan pedal. Harga sepeda TREX 20 Inch XT-7 dijamin cukup nyaman di kantong Anda.

Lihat Produk : Sepeda Lipat TREX 20 XT-7

 

Sepeda Lipat TREX 3FOLD XT-31

Sepeda Lipat TREX 3FOLD XT-31
Gambar:
berukuran 16 inci, sepeda lipat ini sangat ringkas.

Bahan yang digunakan untuk merancang Sepeda Lipat TREX 3Fold 16 Inch XT-31 ini adalah besi hi-ten steel yang sudah pasti kuat dan kokoh.

Sepeda Lipat XT-31 didesain untuk menunjang kemudahan penggunanya. Dengan single speed, sepeda lipat ini lebih cocok untuk kamu yang terbiasa melakukan aktivitas sepeda ringan sehari-hari di perkotaan.

Pegangannya berbahan karet sehingga mantap digenggam. Terdapat satu bagian yang menarik pada sepeda lipat model 16 inchi ini yaitu roda bantu yang ada di boncengan. Roda ini bakal memudahkan mobilitas Anda saat membawa TREX 3Fold 16 Inch XT-31 dalam posisi terlipat.

Lihat Produk : Sepeda Lipat TREX 3FOLD XT-31

 

Selain ketiga rekomendasi tersebut, TREX juga masih memiliki berbagai koleksi sepeda lipat yang dipastikan akan mampu memenuhi kebutuhan bersepedamu. Untuk koleksi lebih lengkap, silahkan lihat di bagian katalog sepeda lipat TREX di website ini. 

Untuk mengetahui review, produk sepeda lainnya, maupun informasi terbaru dari TREX, jangan lupa mengunjungi media sosial kami di Instagram @trexsporting.

Seperti kendaraan lain, fungi sepeda adalah untuk menunjang mobilitas harian kita. Jika memiliki sepeda lipat bisa memberikan #positiveimpact untuk kita, kenapa tidak? Life is about making choices. So, choose it wisely!